Rabu, 12 Agustus 2009

Sekolah Minggu ke Taman Pintar

di Shelter Transjogja



Antri Tiket

Berlibur, bermain, dan belajar. Itulah kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak sekolah minggu Vihara Karangdjati pada hari Minggu, 12 Juli 2009. Sekolah Minggu pada hari tersebut dialihkan ke Taman Pintar.

Acara tersebut diadakan untuk refreshing, mengurangi kejenuhan, membangun kebersamaan yang lebih akrab antar satu sama lain sesama murid sekolah minggu, orang tua dan pengasuh sekolah minggu, sekaligus sebagai wahana belajar.

Mulai pagi jam 07.30 murid, orang tua dan para fasilitator sekolah minggu, mengadakan brifing tentang acara yang akan dijalankan pada hari itu. Kemudian tepat jam 08.30 rombongan mulai berangkat ke taman Pintar. Anak-anak dan para pengasuh di drop di halte Transjogja, sementara rombongan orang tua langsung menuju lokasi. Sengaja anak-anak ikut naik Bis Transjogja, untuk belajar mengenal dan menggunakan transportasi umum.

Sesampainya di Lokasi, sambil menunggu tiket masuk ke wahana belajar, rombongan terlebih dahulu makan snack sebagi pengganti sarapan. Maklum, karena semangatnya, banyak anak-anak yang belum sempat sarapan. Barulah setelah semua selesai makan snack, tiket sudah dapat, maka segera masuk ke dalam gedung wahana taman pintar.

Wahana yang dituju adalah gedung Oval dan gedung Kotak. Dalam dua gedung tersebut banyak sekali dikenalkan stand-stand ilmu pengetahuan, lengkap dengan peragaan serta game-game pendukungnya. Dimulai dari stand ilmu pengetahuan dan sains, biologi, alat-alat fisika dan kimia. Selain melihat peragaan alat-alat sains juga bisa bermain game dari alat-alat yang disediakan.
Setelah itu masuk ke wahana teknologi, mengenal teknologi bangunan dari jaman batu hingga pondasi modern, mengenal teknologi komunikasi yang tradisional hingga blacbery, melihat peragaan sinyal-sinyal HP, atau juga melihat peragaan kilang minyak, semua memberi tambahan pengetahuan sambil bermain. Ada juga stand tentang manusia purba, peragaan gempa bumi berupa rumah gempa, yaitu rumah-rumahan yang akan digoyang otomatis kalau kita masuk ke rumah tersebut.

Terakhir masuk ke stand seni dan budaya, mengenal benda-benda budaya dari alat membatik, melukis, mengenal keris, hingga wayang dan gamelan. Ada juga tersedia game wayang dan gamelan sehingga anak-anak akan lebih tertarik untuk belajar.

Kunjungan terkahir dalam gedung tersebut adalah nonton bareng teater 4 dimensi. Film yangdiputar adalah tentang peta tata surya, dan untuk menontonnya menggunakan kacamata khusus. Karena 4 dimensi maka setiap benda atau gerakan yang ada di film serasa ada di depan kita, tak heran teriakan-teriakan takut dan gempita terdengar dari penonton, seperti misalnya menabrak astreoid, terkena semprotan dll.

Capek dengan semua wahana tersebut, rombongan sekolah minggu kemudian menuju satu sudut di arena bermain taman pintar untuk makan bersama. Karena rombongan anak-anak, maka setalah makan mereka langsung bermain di arena bermain sesukanya, sampai satu per satu berpamitan pulang bersama orang tua masing-masing.

Berlibur, bermain dan belajar adalah kegiatan sekolah Minggu hari itu. Semoga akan menambah motivasi anak-anak, pengasuh dan orang tua dalam memajukan sekolah Minggu Vihara Karangdjati. Bagi anak-anak, sehari setelah acar tersebut, mereka masuk ke hari pertama sekolah di tahun ajaran baru. Semoga hal tersebut membawa manfaat untuk menabah motivasi belajar mereka.




Tidak ada komentar: